D.3. Memasang Debian GNU/Linux dari suatu Sistem Unix/Linux

Bagian ini menjelaskan cara memasang Debian GNU/Linux dari sistem Unix atau Linux yang ada, tanpa menggunakan pemasang berbasis menu seperti yang dijelaskan di sisa manual. HOWTO cross-install ini telah diminta oleh pengguna yang beralih ke Debian GNU/Linux dari Red Hat, Mandriva, dan SUSE. Di bagian ini keakraban dengan memasukkan perintah *nix dan menavigasi sistem berkas diasumsikan. Di bagian ini, $ melambangkan perintah untuk dimasukkan dalam sistem pengguna saat ini, sementara # mengacu pada perintah yang dimasukkan dalam chroot Debian.

Setelah sistem Debian baru dikonfigurasi sesuai preferensi, Anda dapat memigrasikan data pengguna yang ada (jika ada) ke sana, dan terus bergulir. Oleh karena itu, ini adalah instalasi tanpa down time Debian GNU/Linux. Ini juga merupakan cara cerdas untuk menangani perangkat keras yang jika tidak ramah dengan berbagai media boot atau instalasi.

[Catatan] Catatan

Karena ini adalah prosedur yang sebagian besar manual, Anda harus ingat bahwa Anda perlu melakukan banyak konfigurasi dasar sistem sendiri, yang juga akan membutuhkan lebih banyak pengetahuan tentang Debian dan Linux secara umum daripada melakukan instalasi biasa. Anda tidak dapat mengharapkan prosedur ini untuk menghasilkan sistem yang identik dengan sistem dari instalasi biasa. Anda juga harus ingat bahwa prosedur ini hanya memberikan langkah-langkah dasar untuk mengatur sistem. Langkah-langkah instalasi dan/atau konfigurasi tambahan mungkin diperlukan.

D.3.1. Memulai

Dengan alat partisi *nix Anda saat ini, partisi ulang hard drive sesuai kebutuhan, buat setidaknya satu sistem berkas plus swap. Anda membutuhkan sekitar 1012 MB ruang yang tersedia untuk instalasi hanya konsol, atau sekitar 2539 MB jika Anda berencana untuk memasang X (lebih banyak lagi jika Anda bermaksud untuk memasang lingkungan desktop seperti GNOME atau KDE Plasma).

Selanjutnya, buat sistem berkas pada partisi. Misalnya, untuk membuat sistem berkas ext3 pada partisi /dev/sda6 (itu contoh partisi root kami):

# mke2fs -j /dev/sda6

Untuk membuat sistem berkas ext2 sebagai gantinya, hilangkan -j.

Inisialisasi dan aktifkan swap (ganti nomor partisi untuk partisi swap Debian yang Anda inginkan):

# mkswap /dev/sda5
# sync
# swapon /dev/sda5

Kait satu partisi sebagai/mnt/debinst (titik instalasi, akan menjadi sistem berkas root (/) pada sistem baru Anda). Nama titik kait benar-benar sebarang, dirujuk kemudian di bawah ini.

# mkdir /mnt/debinst
# mount /dev/sda6 /mnt/debinst

[Catatan] Catatan

Jika Anda ingin memiliki bagian dari sistem berkas (misalnya /usr) yang dipasang pada partisi terpisah, Anda harus membuat dan mengait direktori ini secara manual sebelum melanjutkan dengan tahap berikutnya.

D.3.2. Pasang debootstrap

Utilitas yang digunakan oleh pemasang Debian, dan diakui sebagai cara resmi untuk memasang sistem dasar Debian, adalah debootstrap. Ini menggunakan wget dan ar, tetapi sebaliknya hanya bergantung pada /bin/sh dan alat Unix/Linux dasar[21]. Pasang wget dan ar jika belum ada di sistem Anda saat ini, lalu unduh dan pasang debootstrap.

Atau, Anda dapat menggunakan prosedur berikut untuk memasangnya secara manual. Buat folder kerja untuk tempat mengekstrak .deb:

# mkdir work
# cd work

Biner debootstrap terletak di arsip Debian (pastikan untuk memilih berkas yang tepat untuk arsitektur Anda). Unduh .deb debootstrap dari pool, salin paket ke folder kerja, dan ekstrak berkas darinya. Anda harus memiliki hak akses root untuk memasang berkas.

# ar -x debootstrap_0.X.X_all.deb
# cd /
# zcat /full-path-to-work/work/data.tar.gz | tar xv

D.3.3. Jalankan debootstrap

debootstrap dapat mengunduh berkas yang diperlukan langsung dari arsip saat Anda menjalankannya. Anda dapat menggantikan cermin arsip Debian untuk http.us.debian.org/debian dalam contoh perintah di bawah ini, lebih disukai cermin yang dekat dengan Anda dari segi jaringan. Cermin terdaftar di http://www.debian.org/mirror/list.

Jika Anda memiliki image instalasi bookworm Debian GNU/Linux dikait di /cdrom, Anda dapat mengganti URL berkas alih-alih URL http: file:/cdrom/debian/

Ganti salah satu dari berikut ini untuk ARCH di perintah debootstrap: amd64, arm64, armel, armhf, i386, mips64el, mipsel, ppc64el, s390x.

# /usr/sbin/debootstrap --arch ARCH bookworm \
     /mnt/debinst http://ftp.us.debian.org/debian

Jika arsitektur target berbeda dari host, Anda harus menambahkan opsi --foreign.

D.3.4. Konfigurasikan Sistem Dasar

Sekarang Anda memiliki sistem Debian yang nyata, meskipun agak ramping, pada disk. chroot ke dalamnya:

# LANG=C.UTF-8 chroot /mnt/debinst /bin/bash

Jika arsitektur target berbeda dari host, Anda harus terlebih dahulu menyalin qemu-user-static ke host baru:

# cp /usr/bin/qemu-ARCH-static /mnt/debinst/usr/bin
# LANG=C.UTF-8 chroot /mnt/debinst qemu-ARCH-static /bin/bash

Setelah chroot, Anda mungkin perlu mengatur definisi terminal agar kompatibel dengan sistem dasar Debian, misalnya:

# export TERM=xterm-color

Tergantung pada nilai TERM, Anda mungkin harus memasang paket ncurses-term untuk mendapatkan dukungan untuk itu.

Jika arsitektur target berbeda dari host, Anda harus menyelesaikan boot strap multi-tahap:

/debootstrap/debootstrap --second-stage

D.3.4.1. Buat berkas perangkat

Pada titik ini /dev/ hanya berisi berkas perangkat yang sangat dasar. Untuk langkah selanjutnya dari instalasi, berkas perangkat tambahan mungkin diperlukan. Ada berbagai cara untuk melakukan ini dan metode mana yang harus Anda gunakan tergantung pada sistem host yang Anda gunakan untuk instalasi, pada apakah Anda bermaksud menggunakan kernel modular atau tidak, dan apakah Anda berniat menggunakan berkas perangkat dinamis (misalnya menggunakan udev) atau statis untuk sistem baru.

Beberapa opsi yang tersedia adalah:

  • pasang paket makedev, dan buat satu set baku berkas perangkat statis menggunakan (setelah chroot)

    # apt install makedev
    # mount none /proc -t proc
    # cd /dev
    # MAKEDEV generic
    

  • membuat hanya berkas perangkat tertentu secara manual menggunakan MAKEDEV

  • bind mount /dev dari sistem host Anda di atas /dev di sistem target; perhatikan bahwa skrip postinst dari beberapa paket dapat mencoba membuat berkas perangkat, jadi opsi ini hanya boleh digunakan dengan hati-hati

D.3.4.2. Kait Partisi

Anda perlu membuat /etc/fstab.

# editor /etc/fstab

Berikut adalah contoh yang dapat Anda modifikasi agar sesuai:

# /etc/fstab: informasi sistem berkas statis.
#
# file system    mount point   type    options                  dump pass
/dev/XXX         /             ext3    defaults                 0    1
/dev/XXX         /boot         ext3    ro,nosuid,nodev          0    2

/dev/XXX         none          swap    sw                       0    0
proc             /proc         proc    defaults                 0    0

/dev/cdrom       /media/cdrom  iso9660 noauto,ro,user,exec      0    0

/dev/XXX         /tmp          ext3    rw,nosuid,nodev          0    2
/dev/XXX         /var          ext3    rw,nosuid,nodev          0    2
/dev/XXX         /usr          ext3    rw,nodev                 0    2
/dev/XXX         /home         ext3    rw,nosuid,nodev          0    2

Gunakan mount -a untuk mengait semua sistem berkas yang telah Anda tentukan di /etc/fstab Anda, atau, untuk mengait sistem berkas satu per satu, gunakan:

# mount /path # misalnya: mount /usr

Sistem Debian saat ini memiliki titik kait untuk media lepasan di bawah /media, tetapi mempertahankan symlink kompatibilitas di /. Buat ini sesuai kebutuhan, misalnya:

# cd /media
# mkdir cdrom0
# ln -s cdrom0 cdrom
# cd /
# ln -s media/cdrom

Anda dapat mengait sistem berkas proc beberapa kali dan ke lokasi sebarang, meskipun kebiasaan adalah /proc. Jika Anda tidak menggunakan mount -a, pastikan untuk memasang proc sebelum melanjutkan:

# mount -t proc proc /proc

Perintah ls /proc sekarang harus menampilkan direktori yang tidak kosong. Jika ini gagal, Anda mungkin dapat memasang proc dari luar chroot:

# mount -t proc proc /mnt/debinst/proc

D.3.4.3. Mengatur Zona Waktu

Mengatur baris ketiga berkas /etc/adjtime ke UTC atau LOCAL menentukan apakah sistem akan menafsirkan jam perangkat keras sebagai diatur ke UTC atau masing-masing waktu lokal. Perintah berikut memungkinkan Anda untuk mengaturnya.

# editor /etc/adjtime

Berikut adalah contoh:

0.0 0 0.0
0
UTC

Perintah berikut memungkinkan Anda untuk memilih zona waktu Anda.

# dpkg-reconfigure tzdata

D.3.4.4. Mengonfigurasi Jaringan

Untuk mengonfigurasi jaringan, edit /etc/network/interfaces, /etc/resolv.conf, /etc/hostname, dan /etc/hosts.

# editor /etc/network/interfaces

Berikut adalah beberapa contoh sederhana dari /usr/share/doc/ifupdown/examples:

######################################################################
# /etc/network/interfaces -- berkas konfigurasi untuk ifup(8), ifdown(8)
# Lihat halaman man interfaces(5) untuk informasi tentang opsi apa yang
# tersedia.
######################################################################

# Antarmuka loopback tidak benar-benar diperlukan lagi, tetapi dapat digunakan
# jika diperlukan.
#
# auto lo
# iface lo inet loopback

# Untuk menggunakan dhcp:
#
# auto eth0
# iface eth0 inet dhcp

# Contoh pengaturan IP statis: (jaringan, broadcast, dan gateway bersifat
# opsional)
#
# auto eth0
# iface eth0 inet static
#     address 192.168.0.42
#     network 192.168.0.0
#     netmask 255.255.255.0
#     broadcast 192.168.0.255
#     gateway 192.168.0.1

Masukkan direktif nameserver dan search Anda di /etc/resolv.conf:

# editor /etc/resolv.conf

Contoh sederhana /etc/resolv.conf:

search example.com
nameserver 10.1.1.36
nameserver 192.168.9.100

Masukkan nama host sistem Anda (2 hingga 63 karakter):

# echo NamaHostDebian > /etc/hostname

Dan /etc/hosts dasar dengan dukungan IPv6:

127.0.0.1 localhost
127.0.1.1 NamaHostDebian

# Baris berikut diinginkan untuk host berkemampuan IPv6
::1     ip6-localhost ip6-loopback
fe00::0 ip6-localnet
ff00::0 ip6-mcastprefix
ff02::1 ip6-allnodes
ff02::2 ip6-allrouters
ff02::3 ip6-allhosts

Jika Anda memiliki beberapa kartu jaringan, Anda harus mengatur nama modul driver dalam berkas /etc/modules ke dalam urutan yang diinginkan. Kemudian selama boot, setiap kartu akan dikaitkan dengan nama antarmuka (eth0, eth1, dll.) yang Anda harapkan.

D.3.4.5. Mengonfigurasi Apt

Debootstrap akan membuat /etc/apt/sources.list yang sangat mendasar yang akan memungkinkan memasang paket tambahan. Namun, Anda mungkin ingin menambahkan beberapa sumber, misalnya untuk paket sumber dan pembaruan keamanan:

deb-src http://ftp.us.debian.org/debian bookworm main

deb http://security.debian.org/ bookworm-security main
deb-src http://security.debian.org/ bookworm-security main

Pastikan untuk menjalankan apt update setelah Anda membuat perubahan pada daftar sumber.

D.3.4.6. Mengonfigurasi Lokal dan Papan Ketik

Untuk mengonfigurasi pengaturan lokal Anda agar menggunakan bahasa selain bahasa Inggris, pasang paket dukungan locales dan konfigurasikan itu. Saat ini penggunaan lokal UTF-8 direkomendasikan.

# apt install locales
# dpkg-reconfigure locales

Untuk mengonfigurasi papan ketik Anda (jika diperlukan):

# apt install console-setup
# dpkg-reconfigure keyboard-configuration 

Perhatikan bahwa papan ketik tidak dapat diatur saat berada di chroot, tetapi akan dikonfigurasi untuk reboot berikutnya.

D.3.5. Pasang Kernel

Jika Anda berniat untuk mem-boot sistem ini, Anda mungkin menginginkan kernel dan boot loader Linux. Identifikasi paket kernel yang tersedia dengan:

# apt search linux-image

Kemudian pasang paket kernel pilihan Anda menggunakan nama paketnya.

# apt install linux-image-arch-etc

D.3.6. Siapkan Boot Loader

Untuk membuat sistem Debian GNU/Linux Anda dapat di-boot, atur boot loader Anda untuk memuat kernel yang dipasang dengan partisi root baru Anda. Perhatikan bahwa debootstrap tidak memasang boot loader, tetapi Anda dapat menggunakan apt di dalam chroot Debian Anda untuk melakukannya.

Perhatikan bahwa ini mengasumsikan bahwa berkas perangkat /dev/sda telah dibuat. Ada metode alternatif untuk memasang grub2, tapi itu di luar cakupan lampiran ini.

D.3.7. Akses jarak jauh: Memasang SSH dan menyiapkan akses

Jika Anda dapat masuk ke sistem melalui konsol, Anda dapat melewati bagian ini. Jika sistem harus dapat diakses melalui jaringan nanti, Anda perlu memasang SSH dan mengatur akses.

# apt install ssh

Login root dengan kata sandi dinonaktifkan secara baku, sehingga pengaturan akses dapat dilakukan dengan mengatur kata sandi dan mengaktifkan kembali login root dengan kata sandi:

# passwd
# editor /etc/ssh/sshd_config

Ini adalah opsi yang akan diaktifkan:

PermitRootLogin yes

Akses juga dapat diatur dengan menambahkan kunci ssh ke akun root:

# mkdir /root/.ssh
# cat << EOF > /root/.ssh/authorized_keys
ssh-rsa ....
EOF

Terakhir, akses dapat diatur dengan menambahkan pengguna non-root dan mengatur kata sandi:

# adduser joe
# passwd joe

D.3.8. Sentuhan akhir

Seperti disebutkan sebelumnya, sistem yang dipasang akan sangat mendasar. Jika Anda ingin membuat sistem sedikit lebih matang, ada metode mudah untuk memasang semua paket dengan prioritas standar:

# tasksel install standard

Tentu saja, Anda juga bisa menggunakan apt untuk memasang paket satu per satu.

Setelah instalasi akan ada banyak paket yang diunduh di /var/cache/apt/archives/. Anda dapat mengosongkan sebagian ruang disk dengan menjalankan:

# apt clean



[21] Ini termasuk utilitas inti GNU dan perintah seperti sed, grep, tar, dan gzip.